Sabtu, 20 November 2010

Terapi Sedekah


Dalam keterangan sebuah Hadist diriwayatkan bahwa Rosululloh SAW. Bersabda, “Sucikanlah hartamu dengan zakat, obatilah sakitmu dengan sedekah, dan sambutlah gelombang musibah dengan do’a”. dari keterangan beberapa hadist dalam kitab Kanzul ‘Ummal dinyatakan bahwa orang yang sakit harus diobati dengan sedekah. Pengalaman telah menunjukkan dan membuktikan bahwa kebanyakan sedekah dapat menyembuhkan penyakit. Di dalam sebuah hadist dinasihatkan, “Obatilah penyakit-penyakit dengan sedekah, karena sedekah menjauhkan kehinaan, menghalangi penyakit, membuka kesempatan untuk amalan baik dan
memanjangkan umur”

Melakukan kebaikan, termasuk dalam hal-hal yang dapat mendatangkan kebahagiaan dan menghilangkan keresahan. Melakukan kebaikan di sini bisa berupa sedekah, berbuat baik, dan memberikan sesuatu yang baik kepada sesama. Semua ini merupakan satu dari sekian banyak hal yang mampu menciptakan kedamaian di dalam dada. Orang-orang kikir adalah orang yang paling sesak dadanya dan sempit akhlaknya. Mereka adalah orang-orang yang kikir atas karunia Allah. Seandainya mereka sadar bahwa apa yang mereka berikan kepada orang lain akan mendatangkan kebahagiaan, niscaya mereka akan berebut untuk melakukan kebaikan ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar